Masyarakat Perum BCP 2 RW 05 Desa Ranjeng Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H

oleh

CompasKotaNewsSerang – Masyarakat Perum BCP 2 RW. 05 Desa Ranjeng Kecamatan Ciruas Kabupaten Serang menggelar acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H dengan tema Mengetuk Pintu Langit Dengan Sejuta Shalawat di masjid Al Magfiroh Sabtu (15/10/2022).
Selain mengingatkan hari lahirnya nabi Muhammad SAW acara tersebut juga bertujuan meningkatkan tali silaturahmi antar warga masyarakat untuk meneladani sifat-sifat Rasulullah SAW.

Kepala desa ranjeng Sapta Mulya turut hadir dalam acara Maulid Nabi RW 05

Pada kesempatan itu Sapta Mulyana selaku Kepala Desa Ranjeng mengucapakan terimakasih kepada seluruh jajaran RT yang berada di wilayah RW 05 beserta warga yang mendukung atas telah terlaksananya  peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini adalah makna yang paling mendasar untuk mengevaluasi sejauh mana kita sebagai umatnya mampu mencontoh keteladanan yang melekat pada diri Rasulullah SAW.

Tim panitia RT 032

Untuk itu, melalui peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini akan menyegarkan kembali keimanan dan ketakwaan kita dengan meneladani sikap, tekad dan tindakan baginda Rasulullah SAW.

“Mudah-mudahan kita semua dijadikan pribadi-pribadi yang istiqomah dalam akidah dan ibadah, Istiqomah dalam keikhlasan mengabdi dan istiqomah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Sapta Mulayana.

BACA JUGA :  Hindari Pemanasan Global, PGRI Kota Serang lakukan Gerakan Tanam 10 Juta Pohon di Kota Serang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *