Serang Kota, 08 Mei 2024 || Compaskotanews.com —
Pemerintah Kota (Pemkot) Serang dan Kodim 0602/Serang telah berkolaborasi untuk membangun ruas jalan baru dalam kegiatan Bakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) Tahun 2024. Lokasi pembangunan yang dipilih adalah di lingkungan Pedali, Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Walantaka, Kota Serang.
Menurut Pj Wali Kota Serang, Yedi Rahmat, kegiatan BSMSS telah menjadi agenda rutin setiap tahun yang diinisiasi oleh Kodim 0602/Serang. Tahun 2024 ini, pembangunan dimulai di lingkungan Kecamatan Walantaka, Kota Serang. Panjang jalan yang dibangun mencapai sekitar 300 meter dengan lebar berkisar antara 2,5 sampai 2,7 meter.
Pj Wali Kota juga menegaskan komitmen untuk melanjutkan program pembangunan dan perbaikan jalan di masa mendatang, baik melalui kegiatan BSMSS maupun program lain yang diinisiasi Pemerintah Kota.
Di sisi lain, tokoh masyarakat setempat, Santani, menyampaikan rasa terima kasih atas pembangunan jalan yang dinantikan oleh masyarakat. Dia menyatakan bahwa kebutuhan akan jalan yang layak sudah dirasakan sejak beberapa tahun lalu, terutama di sekitar lingkungan Pendi Walantaka.
Santani menambahkan bahwa selama beberapa tahun, tidak ada sentuhan perbaikan jalan di wilayah tersebut, tetapi kini harapan masyarakat terjawab melalui kolaborasi antara BSMSS TNI dan Pemkot Serang.
(tf/red)