Musrenbang Desa Saninten Bahas RKP Desa 2026 Dan DU RKP Desa 2027.

oleh

Musrenbang Desa Saninten Bahas RKP Desa 2026 dan DU RKP Desa 2027

Compaskotanews .com. “Pandeglang – Pemerintah Desa Saninten, Kecamatan Kadu Hejo, Kabupaten Pandeglang, melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Desa dalam rangka pembahasan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Tahun 2026 serta Daftar Usulan (DU) RKP Desa Tahun 2027. Kegiatan tersebut digelar di Aula Desa Saninten.

Floating Ad with AdSense
X

Musrenbang Desa Saninten dihadiri oleh Kepala Desa Saninten, Camat Kadu Hejo beserta jajaran Kecamatan Kadu Hejo, Babinsa, Bhabinkamtibmas, para perangkat desa, ketua RT dan RW, serta kader-kader Desa Saninten.

Dalam forum musyawarah tersebut, masing-masing perwakilan RT dan RW menyampaikan berbagai usulan pembangunan dan kebutuhan masyarakat desa, baik di bidang infrastruktur, sosial, maupun pemberdayaan masyarakat. Seluruh usulan dibahas secara terbuka dan partisipatif untuk menentukan skala prioritas pembangunan desa ke depan.

Salah satu poin penting yang dibahas adalah terkait insentif RT dan RW. Disampaikan bahwa terdapat kemungkinan pengurangan insentif, mengingat sebagian anggaran desa akan dialokasikan untuk program Koperasi Merah Putih. Hal tersebut dilakukan sebagai upaya mendukung penguatan ekonomi masyarakat desa melalui koperasi.

Pemerintah Desa Saninten berharap, melalui Musrenbang ini, perencanaan pembangunan desa dapat berjalan lebih terarah, transparan, dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, serta mampu mendorong kemajuan dan kesejahteraan warga Desa Saninten di tahun-tahun mendatang. Redaksi (Yos /Yd).

BACA JUGA :  Jadi Kurir dan Jual Ganja di Banten, Anggota TNI Dijanjikan Upah Rp 100 Juta