BPS Adakan Program Giat (SIKONDANG) Lokakarya Penyusunan Meta Data Statistik Satu Data Kota Serang

oleh

Serang Kota, 6 Februari 2024 || Compaskotanews.com — digelar acara lokakarya penyusunan meta data statistik satu data Kota Serang. Kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Kota Serang melalui Diskominfo Kota Serang, Bappeda, BPS Kota Serang, dan USAID ERAT Provinsi Banten dalam rangka menyusun data dari berbagai produsen data atau OPD.

Menurut Nanang Saefudin, Sekda Kota Serang, dalam wawancara setelah membuka acara, membangun data yang valid adalah suatu keharusan. Ia menekankan pentingnya memiliki data yang akurat untuk membangun tata kelola yang baik.

Floating Ad with AdSense
X

Salah satu masalah yang dihadapi adalah perbedaan antar produsen data, sehingga dibutuhkan langkah konkret seperti implementasi Satu Data Kota Serang untuk mengatasi hal tersebut.

Nanang Saefudin juga mengakui bahwa meskipun Kota Serang belum sempurna dalam hal data karena sifatnya yang dinamis, namun dijadikan contoh atau model oleh Pemerintah Daerah lain, menurut USAID ERAT dan Kota.

Terkait kendala dalam pengumpulan data, Nanang Saefudin menyebutkan salah satunya adalah kurangnya SDM yang memadai. Meski demikian, Pemkot Serang berkomitmen untuk menyusun data yang valid dan berkualitas guna mendukung pengambilan kebijakan yang tepat.

Arif Rahman Hakim, Kepala Diskominfo Kota Serang, menjelaskan peran masing-masing instansi dalam implementasi Satu Data Indonesia (SDI) Kota Serang. Diskominfo Kota Serang berperan sebagai Wali Data yang bertugas mengkoordinir data dari produsen data, dengan Bappeda sebagai Sekretaris dan BPS sebagai Pembina.

Arif Rahman Hakim juga menyoroti isi dari meta data tersebut yang, meskipun belum terlalu banyak, namun berisi data-data prioritas yang telah dibahas secara koordinatif dan mendalam.

Terakhir, Arif Rahman Hakim menegaskan pentingnya Diskominfo sebagai lembaga yang dihubungi baik oleh Pemerintah Pusat maupun daerah serta pengguna data ketika membutuhkan data. Hal ini menjadi dasar dalam proses pengembangan Satu Data Kota Serang yang akan memuat semua data dari produsen data ke dalam aplikasi SIKONDANG (Sistem Informasi Kota Serang Dalam Angka).

BACA JUGA :  Inspektorat Pandeglang Tidak Main main Perketat Dalam Pengawasan Penggunaan Dana Desa

Kegiatan lokakarya ini turut dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain Sekda Kota Serang Nanang Saefudin, Kepala Diskominfo Kota Serang Arif Rahman Hakim dan stafnya, Kepala BPS Kota Serang, perwakilan dari USAID ERAT Provinsi Banten dan Kota Serang, serta perwakilan dari setiap produsen data atau OPD yang hadir.

(Tf/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *