SERANG, CompasKotaNews.com | (27/7/2022) Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Banten meresmikan
layanan Pojok Statistik di kampus Universitas
Bina Bangsa (Uniba).
Kepala BPS Banten Dody Herlando
menyebutkan bahwa sinergi tersebut merupakan
aplikasi layanan media dan promosi statistik
dari BPS dengan menggandeng universitas
termasuk Uniba.
“Pojok statistik merupakan kolaborasi
Penyebarluasan informasi statistik guna
meningkatkan literiasi statistik dengan
harapan bisa meningkatkan generasi unggul”
ujar Dody dalam agenda peresmian tersebut.
“banyak manfaat yang bisa
didapatkan oleh para civitas akademik
kampus dengan adanya layanan ini,
diantaranya pemanfaatan akses layanan
statistik baik cetak maupun digital,”tambah Dody.
“Fasilitas yang bisa dimanfaatkan yakni
aktivitas mengakses data statistik baik data
digital dan cetak, kemudian kedepan
memungkinkan juga untuk magang
mahasiswa dan membangun dunia pendidikan,” ujar Dody.
Sementara itu dalam kesekpatannya, Rektor Uniba Furtasan AliYusuf menyampaikan bahwa agenda ini merupakankebanggaan bagi Uniba.
“Ini adalah kegiatan yang akan tersiar untuk
seluruh nasional, kita sudah kerjasama, saya
kira satu kolaborasi yang baik antara
universitas dan BPS untuk penyediaan data
secara kolaboratif,” ujar Furtasran.
Pihaknya juga, mendukung penuh peresmian
Pojok Statistik di kampus Uniba dengan
menyediakan ruangan dan tenaga khusus
untuk mengelola tempat tersebut.
“Kita mensuport penuh agenda ini, nantinya
akan diberikan ruangan khusus dan akan kita
sediakan tenaga khusus, karena data statistik
sangat dibutuhkan oleh perguruan tinggi dan
masyarakat” terangnya.
PJ Gubernur Banten Al Muktabar menambahkan,
kehadiran BPS sangat diperlukan sebagai sentra
pengambil keputusan kebijakan.
“Informasi yang disususun dengan data
statistik itu akan bisa didasari dengan prinsip
akuntanbilitaz, efektiftas, efisiensi dan
transparansi, maka dengan panduan ini akan
makin tepat dalam pengambilan keputusan
dan ini penting” ujar Al Muktabar.
(Jek/Red)